Welcome To

Welcome To
JQuery adalah librari JavaScript yang memungkinkan kita untuk membuat program web pada suatu halaman web, tanpa harus secara eksplisit kita menambahkan event atau pun properti pada halaman web tersebut serta mempermudah pengolahan DOM pada halaman web. Dengan jQuery kita dapat membuat web lebih menarik dan interaktif dengan mudah. jQuery sudah mengautomasi pekerjaan-pekerjaan yang umum dan mempersimple code yang kompleks. Library ini sangat kecil dan mempunyai banyak pluggin yang dapat mempermudah kita.

Adapun fitur-fitur yang ditawarkan oleh jQuery adalah:

* Mempermudah akses dan manipulasi ke bagian page tertentu. jQuery menawarkan sebuah selector yang robust dan efesien untuk mengambil bagian tertentu pada dokumen yang selanjutnya bisa dimanipulasi.
* Mempermudah perubahan tampilan dokumen. jQuery dapat mengubah tampilan CSS dengan mudah.
* Merespon interaksi user dengan webpage. jQuery mempunyai cara yang sangat-sangat elegan untuk memasukkan sebuah even ke dalam salah satu bagian dari webpage.
* Menambah animasi. Kita dapat memberi animasi pada webpage kita dengan jQuery
* Mempermudah AJAX.

Lisensi

Lisensi JQuery adalah open source yang bisa diperoleh secara cuma-cuma, dan dapat digunakan untuk kepentingan komersial, tanpa ada tuntutan untuk membayar kepada pembuat JQuery. Lisensi opensource dari JQuery adalah MIT dan LGPL.

instalasi

instalasi JQuery sangat mudah. pertama download terlebih dahulu JQuery (link download ada diakhir artikel). Tersedia library jQuery dalam 2 (dua) jenis yaitu minified dan uncompressed. Minified jika kita ingin menggunakannya saja dalam website kita (ukuran 18 KB), sedangkan uncompressed jika kita berkeinginan turut serta mengembangkan code jQuery.Setelah mendownload maka load-lah jquery melalui tag script. contoh tag script

<script type="text/javascript" src="[sesuai path anda menyimpan file JQuery]"></script>

setelah itu anda bisa menggunak JQuery. untuk lebih lengkapnya, saya sediakan link download ebook lengkap beserta contoh source codenya. selamat belajar JQuery!!

Download JQuery 1.3.2

Download Ebook JQuery 


Baca Selengkapnya....
twitter adalah salah satu situs jejaring sosial yang mulai berkembang saat ini. bahkan pengguna twitter di seluruh dunia semakin lama semakin meningkat karena beberapa kelebihan yang dimiliki oleh twitter. beberapa kelebihan twitter yaitu:

- twitter menyediakan informasi yang lengkap
- tidak terlalu ribet
- serasa menjadi selebriti (dengan melihat tingkat followers)
- memberikan informasi yang berguna untuk user

karena kelebihan diatas, pengguna twitter di dunia terutama selebriti terus meningkat. untuk memudahkan twitter-an, tweetdeck hadir untuk memudahkan kita dalam bermain twitter. selain untuk twitter, tweetdeck dapat digunakan juga untuk situs jejaring sosial lain. seperti facebook dan myspace. cara instalnya juga sangat mudah.

-pertama instal adobe air (karena aplikasi ini menggunakan platform abode air)
- kemudian install tweetdeck

penasaran?..silahkan saja langsung download tweetdeck. link donwload yang disediakan sudah termasuk dengan adobe air..selamat twitter-an.

Link download tweetdeck dan adobe air

Baca Selengkapnya....
Extjs merupakan kependekan dari exsternal javascript. Extjs adalah framework javascript yang mempuyai library untuk tampilan atau mook-up yang mendukung AJAX (Asycronous Javascript). Extjs ini merupakan suatu hal yang cukup baru dan baru sedikit yang mengetahui tentang framework ini. padahal fitur-fitur dalam Extjs ini sangat banyak dan sangat bervariasi. dengan framework ini juga, dapat memungkinkan kita membuat suatu aplikasi berbasis web namun mempunyai tampilan desktop.

seperti yang kita ketahui, sekarang hampir semua aplikasi berbasis web atau webbase. karena aplikasi webbase tidak sulit dalam instalasinya. cukup disimpan di server dan semua orang dapat mengaksesnya. namun, beberapa kalangan tidak suka dengan tampilan dari aplikasi berbasis web-karena dinilai tidak familiar terutama untuk kalangan awam. nah, Extjs ini merupakan solusi untuk masalah tersebut!!...dengan Extjs ini, kita bisa membuat suatu aplikasi berbasisi web, namun dengan tampilan desktop!..

selain memiliki beberapa keunggulan, ternyata Extjs ini merupakan Framework yang tidak berbayar atau Free apabila digunakan untuk dipakai untuk sendiri atau untuk perusahaan tempat bekerja!!.namun, apabila kita akan mengkomersilkan aplikasi yang dibuat dengan Extjs, maka kita harus membeli lisensinya. dari kabar yang saya dengar untuk membeli lisensi tersebut tidak terlalu mahal juga. setidaknya masih terjangkau. Extjs ini juga bisa digunakan dengan PHP dan Java. dan sycronisasinya menggunakan JSON (akan dibahas diartikel selanjutnya). sehingga dalam konsep MVC, Extjs ini merupakan View nya.

Dalam Extjs itu sendiri ada example dan tutorialnya. sehingga untuk memahaminya tidaklah sulit dan untuk menjalankan fitur tersebut. simpan Extjs di localserver. biasanya menggunakan XAMPP. berikut cara2 nya:

1. Instal XAMPP (versi berapapun bisa mendukung)
2. setelah instalasi berhasil, extraxt file extjs yang sudah didownload ke folder "htdoc" dalam XAMPP kemudian rename menjadi "extjs"
3. akses melalui browser anda yaitu memasukan alamat http://localhost/extjs/index.html
4. maka akan menampilkan home dari EXTJS tersebut.

penasaran ingin mencoba menggunakan Extjs?...silahkan download langsung Extjs!.linknya ada di akhir dari artikel ini. Selamat Mencoba!!


Link Donwload XAMPP

Baca Selengkapnya....

share

About